Source : mostlyjakarta.com
Jakarta - Taman Impian Jaya Ancol kembali menghadirkan wahana baru kepada masyarakat Indonesia. Wahana ini bernama "Fantastique Magic Fontain Show", sebuah pertunjukan kombinasi antara sajian teatrikal, teknologi multimedia, dan tentu saja permainan air mancur yang menawan. Wahana ini hadir di kawasan Ocean Ecopark, Taman Impian Jaya Ancol. Penulis berkesempatan mendapatkan undangan ketika wahana ini baru diperkenalkan.
Penulis bersama Timmy Emmy (Timun Mas)
Wahana ini mampu menampung penonton sebanyak 2000 orang dalam setiap satu kali pertunjukan. Pertunjukan yang diadakan pada malam hari (night attraction) ini terhitung sangat menarik untuk disambangi, terlebih untuk anak-anak, karena penonton akan disuguhkan atraksi air mancur yang dipadukan dengan 3D mapping yang mengundang decak kagum penonton. Ditambah lagi adanya ledakan-ledakan yang akan menyemburkan air ke arah penonton akan semakin menambah kesan pada wahana ini. Background setting kastil kerajaan yang disesuaikan dengan cerita dasar pertunjukan, yakni kisah timun mas dan buto ijo yang sarat edukasi dan mengandung nilai moral yang baik, yang digarap apik oleh seniman N. Riantiarno dan Djaduk Ferianto. Pertunjukan ini juga diisi teatrikal yang dibawakan oleh 50 orang penari teater yang akan bernyanyi dan memerankan peran sebagai timun mas.
Penulias bersama 2 penari teater
Fantastique magic fontain dapat menjadi alternatif tujuan berlibur yang singkat dan sangat cocok ditonton oleh anak-anak karena dikemas secara menarik, atraktif, dan mengandung nilai lihur serta moral yang mudah dicerna oleh anak-anak.
0 komentar:
Post a Comment